Thu. Mar 23rd, 2023

festivalmojo.com

Situs berita terpercaya di Indonesia.

Semua Tantangan Di Madrid Akan Di Jawab Jovic

1 min read

Luka Jovic mengawali perjalanannya bersama Real Madrid dengan menderita cedera. Akan tetapi saat ini dia sudah bisa kembali dan akan menjawab semua tantangan yang ada di Madrid.

Jovic di beli Madrid pada bursa transfer musim panas ini dari Eintracht Frankfurt. Pemain berposisi sebagai penyerang itu tidak mampu unjuk gigi selama agenda pra musim Madrid.

Pemain berusia 21 tahun itu mengalami masalah cedera pada saat Madrid berhadapan dengan Arsenal. Dia digantikan pada menit ke 24.

Pemain berkebangsaan Serbia itu sukses sembuh total dan bermain pada pekan perdana La Liga Spanyol saat Madrid menang 3-1 atas Celta Vigo. Meskipun dia hanya bermain selama 9 menit saja. Pada pekan ke 2 dia hanya bermain selama 22 menit saja saat Madrid bermain seri 1-1 melawan Real Valladolid.

Zinedine Zidane memberikan kepercayaan penuh kepada Jovic bermain sejak menit awal di pekan ke 3. Dia bermain selama 68 menit saat bermain imbang 2-2 melawan Villarreal.

Jovic tidak hanya sekedar bermain saat melawan Villarreal saja, dia juga sukses membuat 1 umpan kunci atas gol pertama yang dicetak oleh Gareth Bale.

Jovic mengungkapkan bahwa setelah tur pramusim tentu saja sudah semakin membaik sampai saat ini. Permasalahan cedera yang saya dapatkan itu seperti hukuman kartu merah saat saya harus keluar bermain melawan Arsenal.

Copyright © All rights reserved. | Newsphere by AF themes.